Apakah anda tahu tentang Universitas Internasional Semen Indonesia? Masih asing kan? Iya ini adalah kampus baru, tapi bukan berarti kami tidak mempunyai kualitas. Disini kita semua From Nothing to Something, yang artinya dari tidak ada menjadi ada. Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) merupakan pengembangan dari kampus Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Semen Indonesia (STIMSI).
Kampus ini baru resmi 5 tahun yang lalu jadi masih asing untuk didengar dan di kenal banyak orang. Namun tak berarti kita tidak ada apa-apa, sebab kita disini memiliki standart pembelajaran yang tak kalah dengan kampus lainnya.
Universitas Internasional Semen Indonesia
Universitas International Semen Indonesia (UISI) merupakan salah satu institusi pendidikan berjenjang S1 (Sarjana) yang berlokasi di Gresik Jawa Timur. PT Semen Indonesia Tbk mendirikan Universitas Interasional Semen Indonesia guna meningkatkan kualitas sumberdaya manusia (SDM) di Indonesia. Pendirian UISI diharapkan mampu memberikan inovasi yang mendukung perkembangan bangsa dan negara juga khususnya bagi PT Semen Indonesia Tbk.
Pendirian perguruan tinggi tersebut dilakukan melalui Semen Gresik Foundation (SGF), sebuah lembaga nonprofit yang dibentuk perseroan untuk mengelola sejumlah kegiatan di bidang pendidikan, lingkungan, sosial, dan pelayanan kesehatan.
Fakultas dan Jurusan di UISI (Universitas Internasional Semen Indonesia)
Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) memiliki tiga Fakultas dengan 10 program studi (Prodi):
- Fakultas Ekonomi dan Bisnis yang memiliki tiga program studi yaitu Manajemen, Akuntansi serta Ekonomi Syariah.
- Fakultas Teknologi Industri dan Agribisnis yang memiliki empat program studi yaitu Teknik Kimia, Teknik Logistik, Manajemen Rekayasa serta Teknologi Industri Pertanian.
- Fakultas Teknologi Informasi dan Desain Kreatif memiliki tiga program studi yaitu Teknik Informatika, Sistem Informasi serta Desain Komunikasi Visual.
Fakta Universitas Internasional Semen Indonesia
Setidaknya adalah 8 Fakta mengenai UISI (Universitas Internasional Semen Indonesia) diantaranya adalah sebagai berikut;
Universitas dengan “Heritage Industri” Pertama di Indonesia
Universitas dengan “Heritage Industri” telah diwujudkan oleh Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI). Adanya bangunan yang terapkan Smart Campus di Bangunan Ex Pabrik Semen tersebut semakin memantapkan sumber daya manusia yang akan menjadi lulusan dari universitas ini.
Kampus heritage pertama tersebut terletak pada kampus B UISI dan sekaligus menjadi gedung pertama yang sangat eksotis di UISI. Bekas bangunan pengolahan batu bara yang sejatinya adalah bangunan besar dengan aura industri yang kuat saat ini telah disulap oleh UISI menjadi sebuah bangunan kampus yang megah.
APERTI BUMN – Universitas Internasional Semen Indonesia
Aliansi Perguruan Tinggi Berbasis Badan Usaha Milik Negara (APERTI BUMN) Universitas Internasional Semen Indonesia resmi menjadi salah satu inisiator Aliansi Perguruan Tinggi Berbasis Badan Usaha Milik Negara (APERTI BUMN), ditandai dengan proses launching APERTI BUMN pada 28 Oktober 2017 lalu di Jakarta.
Peluang lulusan UISI untuk berkarir di Semen Indonesia Group
Lulus dengan memiliki nilai plus dan modal yang besar untuk berkarir di Semen Indonesia Group (SMIG). Lulusan UISI telah memiliki special grade untuk bisa bersaing dalam peluang karir di Semen Indonesia Group.
Hal ini dikarenakan selama proses perkuliahan mereka telah mendapatkan ilmu tentang wawasan persemenan, magang, kuliah bersama dosen praktisi dari PT Semen Indonesia (persero) Tbk, dan masih banyak yang lain. Sehingga saat mereka masuk ke jenjang karir, modal berharga tentang ilmu praktis bisnis persemenan sudah dikantongi.
Belajar Langsung di PT Semen Indonesia dan Pengajaran Bersama dengan Praktisi PT Semen Indonesia Program pembelajaran secara aplikatif untuk mahasiswa UISI di seluruh holding company PT Semen Indonesia (Persero) Tbk dan didanai. Sejak mahasiswa sudah sepantasnya memliki wawasan luas dan pengalaman kerja.
Seperti itulah Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) dalam mempersiapkan masa depan mahasiswanya dengan baik. Setiap mahasiswa berkesempatan dalam mempelajari dunia industri di holding company PT Semen Indonesia di mana tidak semua mahasiswa maupun khalayak umum dapat memasukinya.
Proses belajar dan mengajar di UISI memang tidak hanya di dalam kelas dengan dosen pengampu mata kuliah saja, akan tetapi juga belajar di perusahaan secara langsung dengan bimbingan para praktisi yang berkompeten di bidangnya.
Jaga relasi dengan sesama dan juga perusahaan, karena itu bisa menjadi salah satu bekal di masa depan dan bisa membuka peluang kerja dan juga tenaga pengajar UISI merupakan kombinasi lulusan-lulusan terbaik perguruan tinggi terkemuka dalam dan luar negeri. Serta didukung dosen praktisi dari PT Semen Indonesia Group.
Kuliah Wawasan Persemenan
Setiap mahasiswa UISI akan mengikuti mata kuliah wajib yaitu mata kuliah “Wawasan Persemenean” dengan pengajar para praktisi dari Semen Indonesia Group secara langsung. Dengan ini kita diajarkan bagaimana Semen dikelola dari bahan mentah menjadi bahan jadi dan juga jenis-jenis Semen yang akan hasilkan. Sebanyak 20% pertemuan dikelas akan diajar oleh dosen praktisi.
Live Laboratory
Sistem pendidikan di Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) didukung berbagai sarana prasarana Semen Indonesia Group diantaranya berupa laboratorium, peralatan industri, bengkel, kebun sayur/buah serta perkebunan tanaman keras, sebagai “Live Laboratory” bagi mahasiswa dan tenaga pengajar.
Atmosfer Internasional
Perkuliahan di Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) sebagian akan disampaikan dalam bahasa inggris serta akan kuliah bersama dengan mahasiswa asing program pertukaran pelajar. Setiap tahunnya UISI selalu melakukan “Student Exchange”.
UISI Berbasis Spirit of Sunan
Sebagai Universitas baru yang menjunjung pendidikan tinggi di Indonesia, Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) dan UNIDA Gontor menjalin kerjasama melalui MoU (Memorandum of Understanding) untuk menetapkan UISI menjadi Spirit of Sunan.
UISI memang salah satu universitas korporasi dengan PT. Semen Indonesia, namun UISI tidak meninggalkan nilai-nilai Islam, khususnya lokasi UISI yang cukup strategis dengan wilayah penyebaran Islam oleh Sunan Giri dan Sunan Malik Ibrahim.
Tujuan dari UISI dengan menjadikan Spirit of Sunan sebagai filosofinya adalah untuk melanjutkan semangat dari sunan dalam menyebarkan ilmunya, dengan begitu UISI diharapkan mampu menjadi pusat dalam menuntut ilmu dan menjadi tempat untuk menyebarluaskan ilmu. UISI juga berharap dengan Spirit of Sunan mampu membentuk karakter terpuji pada mahasiswanya sehingga mahasiswa lulusan UISI tidak hanya lulus dengan hard skill dan soft skill yang dimilikinya, tetapi juga mempunyai kepribadian yang baik, jujur dan dapat dipercaya.
Seperti yang di sampaikan Prof. Dr. Ing Herman Sasongko selaku Rektor UISI. “Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) sebagai monster kecil yang memiliki potensi besar. UISI telah menentukan fokusnya dibidang persemenan dan kedepannya akan menjadi rujukan secara Internasional dibidang tersebut”, dengan kata-kata tersebut menunjukkan bahwa UISI yang merupakan kampus baru yang memiliki potensi besar untuk mengantarkan mahasiswanya kegerbang kesuksesan.
Jangan takut gagal dan jangan takut untuk bersaing karena barang siapa yang memiliki kualitas terbaik itulah yang membuahkan hasil dan menang pada akhir. Jadi kualitas lebih penting, Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI) adalah tempatmu mempersiapkan masa depanmu dengan cara perbaiki kualitas pada dirimu.
Demikianlah tulisan mengenai Fakta Kampus Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI). Semoga dengan adanya tulisan ini dapat menambah wawasan dan juga pengetahuan setiap pembaca. Penulis dalam artikel ini adalah Firda Alvina Putri Rahayu. Trimakasih