Fakta STEM Akamigas Yang Harus Kamu Tahu!

Fakta STEM Akamigas Yang Harus Kamu Tahu!

STEM Akamigas Cepu

Cepu, kota kecil yang sudah terkenal sejak zaman Belanda karena kandungan minyak bumi yang melimpah ruah di bumi Cepu, sejak zaman Belanda sudah banyak orang yang berdatangan ke kota Cepu untuk mengadu nasib di kota miyak tersebut. Kandungan minyak bumi yang sangat melimpah dengan didirikanya perusahaan-perusahaan di Cepu dan lokasi yang strategis mendorong pemerintah membangun perguruan tinggi di kota tersebut.

Bacaan Lainnya

Sampai saat ini ada sekitar empat perguruan tinggi di kota Cepu, namun terdapat salah satu perguruan tinggi yang berkecimpung di dunia perminyakan. Perguruan tinggi tersebut tidak lain STEM akamigas.

  1. Sejarah STEM Akamigas

Berdirinya STEM akamigas telah melalui beberapa perkembangan pola pendidikan dan status kelembagaan. Perkembangan ini diawali dengan terbitnya keputusan Direktur Jenderal Minyak dan Gas bumi nomor.19/DD/Migas/1966 tanggal 24 Oktober 1966, merupakan dasar didirikanya Akademi Minyak dan Gas Bumi (AMGB) dengan pola pendidikan tiga tahun dan memiliki empat Program Studi yaitu Eksplorasi dan Eksplotasi, Pemboran, Pengolahan dan Logistik.

Setahun kemudian pada 25 Oktober 1967 sesuai peraturan Direktur Jenderal Minyak dan Gas bumi meresmikan Akademi Minyak dan Gas bumi dengan singkatan AKAMIGAS. Setelah mendapat masukan dan peraturan dari pemerintah akhirnya pada 21 Febuari 2012 Akamigas memperoleh izin penyelenggaraan program studi Diploma IV dan peningkatan status menjadi

Sekolah Tinggi Mineral dan Energi (STME). Kemudian pada 24 juli 2002 nama STME resmi diubah menjadi Sekolah Tinggi Energi dan Mineral akamigas (STEM Akamigas) dan memiliki lima Program Studi yaitu Teknik Produksi Migas, Teknik Pengolahan Migas, Teknik Instrumentasi Kilang, Teknik Mesin Kilang dan Logistik Migas.

  1. Asrama di STEM Akamigas

STEM akamigas memiliki Asrama Vyatra yang letaknya tidak terlalu jauh dari kampus di Jl. Ngareng No.1, setiap mahasiswa di wajibkan menempati asrama selama masa pendidikan. Kemegahan dan lengkapnya fasilita di Asrama Vyatra membuat mahasiswa STEM akamigas merasa nyaman. Asrama tersebut saat ini memiliki tujuh gedung yang masing-masing memiliki nama dari Vyatra I hingga Vyatra VII. Seluruh gedung asrama dilengkapi AC dan diisi tiga sampai empat mahasiswa tiap kamar. Dari tujuh gedung asrama masing-masing memiliki kelebihan, namun yang paling memanjakan penghuninya gedung Vyatra VII karena gedung tersebut paling mewah diantara ketujuh gedung asrama.

  1. Fasilitas Yang Diberikan Mahasiswa STEM Akamigas

Fasilitas di asrama yang dapat dinikmati para mahasiswa bukanlah hanya itu, masih banyak fasilitas lainya seperti berbagai macam lapangan olahraga dan tempat Gym. Yang membuat mahasiswa semakin betah di asrama karena tersedia Laundry gratis bagi setiap mahasiswa jadi tidak perlu mencuci pakaian sendiri. Untuk masalah makanan sudah sangat terjamin setiap mahasiswa mendapat jatah makan tiga kali sehari dengan makanan 4 sehat 5 sempurna.

Pada awal masuk perkuliahan mahasiswa akan di dampingi langsung oleh TNI selama satu tahun dari mulai bangun tidur sampai mau tidur. Setiap mahasiswa tingkat pertama ketika berangkat ke kampus wajib jalan kaki dan bernyanyi dengan semangat di bawah pendampingan instruktur dari TNI. Kegiatan tersebut dilakukan setiap hari dengan penuh semangat sehingga mahasiswa STEM akamigas selalu semangat dan memiliki kedisiplinan yang baik. Penulis dalam artikel ini adalah Muh Ircham Maulana.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

32 Komentar

  1. Kelebihan STEM akamigas selain yang sudah di jelaskan di atas ada beberapa diantaranya di di STEM akamigas setiap tahun mahasiswa melakukan PKL ke berbagai perusahaan besar seperti PT.PERTAMINA ,exxonmobile dll.
    Kemudian selain PKL ada juga kunjungan lapangan dan praktek di lapangan langsung.
    Setiap menyelesaikan kegiatan PKL mahasiswa wajib menyelesaikan Kertas Kerja Wajib atau biasa di sebut KKW sebagai syarat kenaikan tingkat sebelum akhirnya di sidang.
    Semoga membantu

  2. Kelebihan STEM akamigas selain yang sudah di jelaskan di atas ada beberapa diantaranya di di STEM akamigas setiap tahun mahasiswa melakukan PKL ke berbagai perusahaan besar seperti PT.PERTAMINA ,exxonmobile dll.
    Kemudian selain PKL ada juga kunjungan lapangan dan praktek di lapangan langsung.
    Setiap menyelesaikan kegiatan PKL mahasiswa wajib menyelesaikan Kertas Kerja Wajib atau biasa di sebut KKW sebagai syarat kenaikan tingkat sebelum akhirnya di sidang.
    Semoga membantu

  3. Jalur masuk tahun lalu ada jalur beasiswa dan jalur umum.
    Jalur beasiswa di bagi lagi menjadi jalur beasiswa esdm, beasiswa pemda,beasiswa aparatur/pns dan beasiswa dari instansi perusahaan
    Kemudian calon mahasiswa wajib menyelesaikan seleksi tulis dan kesehatan bagi yang mengambil jalur umum sedangkan jalur beasiswa calon mahasiswa wajib menyelesaikan seleksi raport/ijazah , seleksi wawancara , seleksi kesehatan

  4. Assalamulaikum kak. Mohon sempatkan menjawab pertanyaan yg mungkin tidak terlalu penting ini.

    Apakah tes kesehatan STEM AKAMIGAS di tes secara langsung atau menggunakan surat dari rs saja?

    Apakah Tes masuk STEM sulit dibandingkan dari UN dan SBMPTN

  5. Kalau tugas belajar dari perusahaan dan membawa keluarga. Boleh atau tidak keluar asrama ke keluarga saat selsese jam kuliah?