10+ Kampus di Kota Yogyakarta Negeri dan Swasta

Kampus di Kota Yogyakarta

Yogyakarta dikenal sebagai Kota Pelajar, di dalamnya terdapat ratusan perguruan tinggi yang mulai dari universitas, akademi, hingga sekolah tinggi. Bahkan beberapa dari daftar nama kampus di Kota Yogyakarta merupakan kampus favorit di tingkat nasional dan global.

Bacaan Lainnya

Kampus di Kota Yogyakarta menawarkan biaya perkuliahan yang bervariasi tergantung jurusannya. Namun, untuk biaya hidup, kota ini sangat ramah terhadap mahasiswa.

Daftar Perguruan Tinggi di Kota Yogyakarta

Salah satu kampus paling terkenal di Yogyakarta pada faktanya adalah Universitas Gadjah Mada. Selain itu, kampus-kampus lain juga bersaing dari segi kualitas dan keragaman program studinya. Inilah daftar nama kampus di Kota Yogyakarta beserta ulasan singkat.

  1. Universitas Gadjah Mada

Universitas Gadjah Mada merupakan salah satu perguruan tinggi tertua di Indonesia. berdiri sejak tahun 1949, kampus ini juga merupakan favorit di tingkat nasional. Secara institusi telah mengantongi akreditasi A dari BAN PT.

Di tingkat dunia sendiri, UGM berada di peringkat 401-410 pada tahun 2018 berdasarkan penilaian QS World University Rangking.

  1. Universitas Islam Indonesia

Sejarah berdirinya Universitas Islam Indonesia pada fakta menariknya berdiri pada tanggal 8 Juli 1945 dengan nama Sekolah Tinggi Islam (STI). Kini, UII membuka 8 fakultas dan satu program internasional.

Fakultas yang terdapat di kampus ini yaitu Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi, Fakultas Ilmu Agama Islam, Fakultas Kedokteran, Fakultas MIPA, Fakultas Psikologi dan Sosial Budaya, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, Fakultas Teknologi Industri, serta program internasional.

UII telah memiliki akreditasi A dari BAN PT, bahkan menjadi salah satu kampus swasta akreditas A terbaik di Indonesia.

  1. Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Fakta menarik UIN Sunan Kalijaga didirikan pada tanggal 26 September 1951. Alamat kampus UIN yaitu di Jalan Marsda Adisucipto No. 1, Yogyakarta. UIN SUKA telah mendapatkan akreditasi A dan membuka 8 fakultas dan 1 sekolah pascasarjana yaitu  Fakultas Adab dan Ilmu Budaya, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, serta Fakultas Dakwah dan Komunikasi.

Selain itu, terdapat Fakultas Syariah dan Hukum, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam, Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora Fakultas Sains dan Teknologi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, serta Pascasarjana. Baca juga; Tempat Makan Favorit Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

  1. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

UMY beralamat di Jalan Lingkar Selatan, Kasihan, Bantul, Yogyakarta dan berdiri pada tanggal 1 Maret 1981 dan Kampus ini menawarkan 9 Fakultas dan Program Pascasarjana meliputi Fakultas Ekonomi, Fakultas Isipol, Fakultas Hukum, dan Fakultas Agama Islam.

UMY juga membuka Fakultas Pertanian, Fakultas Pendidikan Bahasa, Fakultas Teknik, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, program vokasi.

  1. Universitas Negeri Yogyakarta

Universitas Negeri Yogyakarta merupakan perguruan tinggi negeri yang berdiri pada tanggal 21 Mei 1964 dengan nama IKIP Yogyakarta. Kampus yang dikenal sebagai pencetak calon pendidik ini mempunyai 8 fakultas yaitu Bahasa dan Seni, MIPA, Ekonomi, Teknik, Ilmu Keolahragaan, Ilmu Pendidikan, dan Program Pascasarjana.

  1. Akademi Kebidanan Yogyakarta

Akademi Kebidanan Yogyakarta (AKBIDYO) beralamat di Jalan Parangtritis Km. 6, Bantul, Yogyakarta. Kampus kebidanan ini membawa misi menghasilkan bidan profesional yang dapat mendukung pembangunan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat serta bersaing dalam era globalisasi.

  1. Akademi Maritim Yogyakarta

Akademi Maritim Yogyakarta (AMY) beralamat di Jl. Magelang Km. 4,4 Yogyakarta. Kampus ini berdiri pada tanggal 23 September 1964 oleh Yayasan Institut Pendidikan Maritim (YPIM).

Program yang dibuka bertujuan mencetak tenaga ahli di bidang teknika dan nautika dan perwira laut. Jurusan yang dibuka yaitu ketatalaksanaan pelayaran niaga, teknika, dan nautika yang telah terakreditasi A dan mendapatkan standar internasional.

  1. Sekolah Tinggi Pariwisata Ambarrukmo

Sekolah Tinggi Pariwisata Ambarukmo semula bernama Akademi Pariwisata Ambarrukmo disingkat AkPrAm ketika didirikan pada tanggal 13 September 2001. Kampus milik Yayasan Ambarrukmo ini memberikan beasiswa dan jaminan kerja kepada mahasiswa yang berprestasi dan memenuhi syarat.

  1. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Akakom

AKAKOM beralamat Jalan Raya Janti No. 143 Yogyakarta. Sejak didirikan, kampus ini mengalami beberapa kali perubahan nama hingga menjadi nama yang dikenal saat ini yaitu STMIK Akakom. Saat ini, Akakom mempunyai program studi S1 Teknik Informatika dan Sistem Informasi, D3 Manajemen Informatika, Teknik Komputer, dan Komputerisasi Akuntansi.

  1. Universitas Ahmad Dahlan

Kampus induk UAD berada di Jalan Kapas No.9, Semaki, Umbulharjo, Kota Yogyakarta. Perguruan tinggi ini berdiri pada tanggal 19 Desember 1993 dan mengantongi akreditasi A.

Fakultas yang ditawarkan di UAD yaitu Fakultas Agama Islam, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Farmasi, Fakultas Ilmu Kesehatan Masyarakat, Fakultas MIPA, Fakultas Psikologi, Fakultas Sastra, Budaya, dan Ilmu Komunikasi, serta Fakultas Teknologi. UAD juga membuka program pascasarjana dan program profesi.

Daftar nama kampus di Kota Yogyakarta tentunya tidak memuat semua perguruan tinggi di Yogyakarta. Namun, informasi di atas diharapkan dapat membantu Anda mencari rujukan dalam mencari PTN/PTS di Yogjakarta.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *