Universitas Brawijaya dan Fakta Juara Umum PIMNAS

Universitas Brawijaya dan Fakta Juara Umum PIMNAS

Kampus biru, kampus perjuangan Universitas Brawijaya, Malang, Jawa Timur dengan jargon kebanggaan KITA SATU BRAWIJAYA, KARYA KITA UNTUK BANGSA. Kampus yang berada di kota Malang ini memang pusatnya Program Kreativitas Mahasiswa yang dilombakan dalam ajang PIMNAS (Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional) yang diadakan oleh Kemenristekdikti.

Bacaan Lainnya

Ajang ini merupakan ajang terbesar dan paling bergengsi antar mahasiswa di seluruh Indonesia. Seluruh mahasiswa menunjukkan program terbaiknya dalam ajang ini. Brawijaya tak mau kalah. Bermodalkan kreativitasnya, Brawijaya berhasil menyabet medali emas terbanyak hingga dinobatkan sebagai juara umum Pimnas bahkan sampai tiga kali berturut-turut.

Fakta Juara Umum PIMNAS Universitas Brawijaya

Sejak menjadi MABA (Mahasiswa Baru), mahasiswa UB sudah diasah kemampuannya dalam menciptakan ide-ide kreatif. Brawijaya mempunyai prinsip setiap mahasiswa harus bisa berkontribusi untuk menjadikan Indonesia yang lebih baik. Salah satunya adalah melalui program kreativitas mahasiswa.

Oleh karena itu, tak heran jika Universitas Brawijaya mampu mempertahankan gelar juara umum Pimnas sampai tiga kali berturut-turut. Tentu ini prestasi yang sangat membanggakan. Apalagi untuk mempertahankan gelar juara umum bukan hal yang mudah.

Bagi adik-adik yang masih duduk di bangku SMA, memilih Universitas Brawijaya sebagai tempat berkarya selanjutnya adalah pilihan yang sangat tepat. Bagaimana tidak? Kampus ini akan mengantarkan adik-adik menuju puncak keberhasilan.

Tidak hanya itu, kampus biru juga akan mengajarkan adik-adik pentingnya pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara. Universitas Brawijaya sangat menjunjung tinggi nilai kebersamaan dan kekeluargaan. Saat menjadi maba, kakak tingkat akan memperkenalkan kehidupan kampus dengan sangat ramah dan terbuka.

Bahkan untuk kalian para certificate and goblet hunters, kakak tingkat tidak akan segan-segan membimbing kalian sampai titik darah penghambisan saat ingin mengikuti ajang perlombaan. Kakak tingkat di kampus biru sangat welcome kepada adik tingkat yang mau berkarya dan berinovasi untuk negeri. Kampus biru juga menyediakan wadah bagi mahasiswa yang berambisi dalam mengejar sertifikat dan gelar juara sehingga tidak perlu khawatir apabila mengalami kendala atau kesulitan saat ingin mengikuti suatu perlombaan.

Tidak hanya kakak tingkatnya yang humble, welcome, dan friendly, Rektor pun sangat peduli terhadap mahasiswa yang mau berkarya dan berinovasi. Terbukti dengan adanya dana yang selalu diberikan kepada mahasiswa yang mengikuti perlombaan. Jadi, jangan khawatirkan masalah dana. Kemudian masalah pembimbing. Tak perlu resah untuk mendapatkan pembimbing saat mengikuti suatu ajang perlombaan, cukup sampaikan saja niat dan tekadmu kepada dosen di kampus biru maka kamu akan mendapatkan bimbingan dari dosen langsung.

Kampus biru, kampus perjuangan, Universitas Brawijaya terkenal sebagai kampus yang memiliki tingkat ambisius melewati batas normal. Setiap ajang yang diikuti harus dilaksanakan dengan sangat maksimal.

Maka jangan heran kampus ini sangat terkenal melalui prestasi-prestasinya yang membuat kita bangga menjadi bagian dari kampus biru. Menilik Kampus Biru Universitas Brawijaya Hattrick Juara Umum PIMNAS KITA SATU BRAWIJAYA, KARYA KITA UNTUK BANGSA!. Tulisan ini dikirim oleh Alifya Al Rohimi yang saat ini menjadi salah satu Mahasiswi Universitas Brawijaya. Baca Juga Tulisan lainnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *