2 Fakta Teknik Pertanian Unila (Universitas Lampung) yang Harus Kamu Baca!

Fakta Teknik Pertanian Unila

Profesi sebagai seorang petani mungkin masih banyak masyarakat kita yang menganggap remeh apabila mendengar kata petani , padahal tanpa disadari setiap harinya kita bisa makan nasi , kita bisa makan sayur dan kita bisa makan daging. Itu semua adalah berkat kerjakeras para petani ,mungkin apabila tidak ada petani kita tidak bisa menikmati hal–hal yang telah saya sebutkan diatas.

Bacaan Lainnya

Mungkin bagi masyarakat awam pertanian itu hanya sebatas cangkul, ladang, sawah, lumpur, panas dan hal hal lain yang mungkin di pandangan masyarakat sebagai sebuah pekerjaan kelas bawah.

Padahal faktanya tidak seperti itu bahkan kita sangat bergantung dari produk-produk pertanian. Bahkan presiden Pertama kita mengtakan bahwa masalah pangan ini adalah masalah hidup dan mati bangsa . Oleh sebab itu saya ingin bercerita sedikit mengenai salah satu jurusan di fakultas pertanian yang ada di Universitas Lampung

Di fakultas pertanian unila  yang merupakan kampus lampung paling tua terdapat sekitar 10 jurusan, akan tetapi pada kesempatan kali ini saya akan berbagi kepada adik adik semua tentang teknik pertanian unila, seperti apa sih, apa saja yang dipelajari yang mana nantinya bisa dijadikan referensi oleh adik adik dalam memilih Jurusan.

Teknik pertanian sendiri merupakan sebuah ilmu yang menerapkan dasar dasar ilmu teknik untuk diterapkan dalam bidang pertanian.cakupan dari teknik pertanian itu sendiri sangat luas dapat mencakup system irigasi, instrumentasi dan perbengkelan pertanian, rancang bangun pertanian, pasca panen dan lain sebagainya.

 Fakta Jurusan Teknik Pertanian

Ada beberapa fakta menarik yang mungkin perlu adik- adik ketahui tentang jurusan teknik pertanian ini Antara lain;

  1. Sebagian besar yang dipelajari di teknik pertanian adalah materi anak teknik

Ya memang dari katanya saja teknik pertanian ini terdiri dari dua kata yang apabila kta baca dari dua kata ini kita akan bingung apakah teknik pertanian ini masuk kedalam fakultas teknik atau fakultas pertanian.

Jikalau dilihat materi kuliahya memang sebagian besar di dominasi oleh materi anak anak teknik, akan tetapi kita juga tetap belajar pertanian dan kita dimasukan kedalam fakultas pertanian. Jika di  beberapa universitas besar seperti universitas brawijaya dan universitas gajah mada jurusan dari teknik pertanian ini dimasukan kedalam fakultas yang buakan fakultas teknik ataujpun pertanian akan tetapi dimasukan kedalam fakultas tersendiri yaitu fakultas teknologi pertanian.

Akan tetapi jika di Unila jurusan teknik pertanian masih di masukan ke dalam fakultas pertanian, beberapa tahun lalu sempat diusulkan kepda pihak rektorat untuk bisa membuat fakultas tersendiri ,akan tetapi ini tidak mendapat persetujuan sehingga keinginan itupun sampai kini belum dapat terealisasi

  1. Masuk Jurusan Teknik pertanian Harus kuat di Matematika dan Fisika

Seperti yang saya katakana tadi memang untuk teknik pertanian ini adalah jurusan yang masih berkerabat dekat dengan teknik mesin sehingga memang kita harus kuat atau mahir dalam menghitung dan mahir dalam fisika.

Itulah 2 fakta yang mungkin belum banyak diketahui oleh orang ,karena mungkin banyak orang mengangap bahwa jurusa teknik pertanian akan cenderug lebih belajar ke teknik dalam bertani itu sendiri akan tetapi tidak seperti itu karena di teknik pertanian ini lebih ditekan kan pada sector mekanisasi pertanian.

Mengapa saya mengangkat tema ini karena berdasarkan pengalaman saya ,sebagian besar teman saya, mereka mersa salah masuk jurusan dikarenkan untuk mereka mereka yang tidak suka dengan matematika dan fisika mereka mengira bahwa degaan masuk teknik pertanian ini mereka tidak akan bertemu lagi dengan yang namanya fisika dan matematika karena jurusan ini masuk kedalam fakultas pertanian, akan tetapi ternyata mereka salah besar karena memang di teknik pertanian ini ternyata tidak sesuai dengan apa yang mreka harapkan .

Itulah sedikit info fakta teknik pertanian unila yang bisa saya bagikan kepada adik adik sekalian harapanya sedikit info dari saya ini bisa jadi sesuatu yang bermanfaat untuk kita semua, dan bisa dijadikan juga sebagai bahan pertimbangan dalam memilih jurusan. Penulis dalam artikel ini adalah Irvan Ariessandy yang saat ini menjadi Mahasiswa di Jurusan Teknik pertanian Unila.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *