UPI (Universitas Pendidikan Indonesia)
FaktaKampus.Com– Kalau kita berbicara tentang kampus-kampus yang ‘beken’ di Jawa barat, pasti nama UPI termasuk ke dalam list tersebut. Yap, Universitas Pendidikan Indonesia atau yang lebih familiar dengan sebutan UPI memang sudah terdaftar dalam 15 besar kampus terbaik di Indonesia versi Kemenristek Dikti pada tahun 2017. Tak ayal, setiap tahun UPI selalu menjadi incaran bagi ‘dedek-dedek emesh’yang baru lulus SMA/sederajat untuk menjadi tempat belajar selanjutnya.
Baca Juga: 22 Daftar Sekolah Ikatan Dinas di Indonesia
Setiap tahun, banyak sekali siswa yang yang memimpikan dapat memakai almamater abu-abu UPI sehingga tingkat keketatan untuk menjadi mahasiswa UPI dapat diperhitungkan. Sepak terjang UPI dalam dunia pendidikan sangatlah panjang, berdiri pada tanggal 20 oktober 1954 hingga kini, nama UPI sudah banyak menorehkan catatan dalam perkembangan pendidikan di Indonesia. Dengan Visi UPI yaitu Sebagai “Leading and Outstanding University” UPI akan terus mengembangkan pengaruhnya untuk dapat memajukan Pendidikan di Indonesia dan ditunjang dengan ciri khas UPI yaitu kampus yang Ilmiah, Edukatif dan Religius maka Universitas Pendidikan Indonesia adalah Universitas yang layak diperhitungkan keberadaanya baik skala Nasional maupun Internasional.
Nah itulah gambaran umum mengenai UPI, selanjutnya mari kita bahas mengenai beberapa fakta UPI lebih detail agar adik-adik yang masih bingung tentang studi lanjutan dapat tercerahkan dengan adanya informasi ini.
![]() |
Gedung Villa Isola sebagai Icon UPI dan Gedung Rektorat UPI (Sumber; Google) |
Fakta Kampus (UPI) Universitas Pendidikan Indonesia
Langsung saja inilah 7 fakta UPI si kampus Pendidikan;
Terkenal dengan nama UPI Bandung, ternyata Universitas Pendidikan Indonesia memiliki 5 kampus yang tersebar di beberapa kota.
Inilah fakta yang pertama, ketika orang-orang cuma tahu kampus UPI itu adanya di Kota Bandung saja berarti orang itu kurang up to date. Lalu sisanya ada dimana? Inilah jawabannya,
UPI memiliki kampus Utama di Kota Bandung atau disebut Kampus Bumi Siliwangi dengan gedung Villa Isola sebagai lambang Universitas dan gedung rektorat. Terletak di jalan Dr. Setiabudhi no. 229 kelurahan Isola Sukasari Kota Bandung, kampus ini berada di Jalur Bandung-Lembang sehingga keadaan kampus sejuk dan rindang.
Selain itu, UPI juga memiliki beberapa kampus cabang atau lebih dikenal sebagai Kamda atau kampus daerah yang tersebar di beberapa kota yaitu : UPI Kamda Cibiru yang terletak di Jalan Pendidikan, Cibiru Wetan, Cileunyi Kota Bandung. UPI Kamda Tasikmalaya yang terletak di Jl. Dadaha, Nagarawangi, Cihideung Tasikmalaya. UPI Kamda Sumedang yang terletak di Jl. Mayor Abdurahman no.221 Kotakaler, Sumedang Utara kota Sumedang. Dan yang terakhir yaitu UPI kamda Serang yang terletak di Jl. Ciracas, Serang, Kec. Serang. Jadi itulah kampus UPI yang tersebar di beberapa kota.
Akreditasi dan Status Kelembagaan UPI
Fakta kedua ini yaitu tentang akreditasi Universitas Pendidikan Indonesia yaitu akreditasi Intitusi Perguruan Tinggi dengan nilai “A”. Hal itu merupakan pencapaian yang luar biasa oleh seluruh komponen UPI dalam mengembangkan kualitas lembaga. Selain itu UPI ditetapkan sebagai Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTN-BH) pada tahun 2004 dan masuk kedalam 7 PTN pertama yang menyandang status ini.
Fakultas di UPI
Fakultas di UPI berjumlah 8 fakultas yang terdiri dari : Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (FPIPS), Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FPIMPA), Fakultas Pendidikan Teknik dan Kejuruan (FPTK), Fakultas Pendidikan Olah raga dan Kesehatan (FPOK), Fakultas Pendidikan Bahasa dan Sastra (FPBS), Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis (FPEB) dan terakhir Fakultas Pendidikan Seni dan Desain (FPSD). Selain itu juga di UPI diselenggarakan Sekolah Pasca Sarjana (SPS) sebagai penunjang studi lanjutan Program Magister dan Doktor.
Fasilitas UPI
Untuk menunjang iklim akademis yang optimal, maka UPI memiliki sejumlah fasilitas yang menunjang seluruh civitas akademik kampus untuk mengoptimalkan kegiatannya. Fasilitas itu berupa: ruang Kelas yang memadai disetiap gedung fakultas, perpustakaan utama yang memiliki koleksi buku dengan jumlah yang sangat banyak dan dengan pelayanan elektronik yang akan membuat pengunjungnya betah berlama-lama di perpustakaan.
Selain itu terdapat micro teaching yang berfungsi untuk pembinaan pribadi praktikan sebagai calon pendidik atau guru dan pengembangan kemampuan profesional kependidikan para praktikan dalam persekolahan. Selanjutnya terdapat Balai Bahasa, Unit Pengembangan Teknis Bimbingan dan Konseling, Hospot area dan WAP Tecnology, UPInet, Asrama Mahasiswa, Pusat Kegiatan Mahasiswa, gymnasium, Lapangan softball dan baseball, Stadion atletik dan sepak bola, ATM Centre, kantin, Balai pertemuan, Poliklinik, Isola resort, Kolam renang standar Internasional, Mesjid Al Furqon UPI yang merupakan mesjid kampus terbesar se-Asia Tenggara dan masih banyak lagi fasilitas di UPI yang dapat dipergunakan seluruh penghuni kampus.
Jurusan di UPI non Kependidikan
Fakta kelima. Sebagai sebuah kampus dengan jati diri pendidikan sudah tentu jurusan-jurusan di UPI mayoritas kependidikan. Namun faktanya, selain jurusan kependidikan di UPI juga terdapat jurusan-jurusan murni alias non kependidikan.
Itulah keistimewaan UPI dalam praktiknya menerapkan keseimbangan antara menciptakan lulusan yang unggul baik dalam kependidikan dan non kependidikan. Jurusan di UPI non kependidikan contohnya yaitu Jurusan Matematika, Manajemen, Ilmu Komputer, Ilmu Komunikasi dan lain sebagainya.
Di UPI tersedia Pendidikan Bagi Semua Jenjang Pendidikan.
Fakta yang ketujuh ini adalah fakta yang jarang diketahui oleh masyarakat. Ternyata di UPI tidak hanya menyediakan pendidikan S1, S2, dan S3 saja, namun juga UPI memiliki Laboratorium School (Labschool) Universitas Pendidikan Indonesia yang menyelenggaran pendidikan TK, SD, SMP dan SMA yang berada di dalam kampus UPI sendiri.
Maka penyelenggaraan pendidikan di UPI tersedia dari Pendidikan rendah atau dasar, menengah sampai pendidikan tinggi, semuanya tersedia di UPI.
UPI Menerima Mahasiswa Program Bidik Misi dengan Jumlah yang banyak
Fakta ini yang perlu diketahui para calon mahasiswa baru terutama para pemburu beasiswa bidik misi, ternyata UPI merupakan kampus yang masuk top 10 PTN dengan penerima beasiswa bidik misi terbanyak. Selain itu juga di UPI terdapat jenis beasiswa yang lain dengan jumlah yang tidak sedikit, baik dari yang bersumber dari lembaga UPI,pemerintah maupun swasta.
Lulusan UPI tidak semuanya jadi guru atau tenaga kependidikan.
Fakta yang yang terakhir ini akan membahas tentang persepsi yang banyak dikatakan orang-orang mengenai lulusan UPI yang nantinya akan menjadi guru, padahal banyak alumni UPI diluaran sana yang melanjutkan karier tidak di bidang pengajaran atau guru contohnya Pak Teten Masduki, beliau adalah kepala staf kepresidenan RI.
Selain itu ada pak Enggartiasto Lukita, beliau adalah menteri Perdagangan RI dan mantan anggota DPR RI. Juga Indra Thohir, mantan pelatih Persib Bandung dan masih banyak lagi alumni-alumni UPI yang berkiprah di bidang-bidang lain baik pemerintahan, keolahragaan, entertaiment dan lain sebagainya. Pendidikan di UPI memang memfokuskan dalam bidang kependidikan karena jati diri UPI sendiri sebagai kampus pendidikan, namun untuk masalah karier setiap lulusan UPI berhak berkiprah dalam bidang apa saja baik dalam bidang Keguruan maupun non keguruan dengan bekal ilmu yang dimilikinya.
Nah itulah sekilas pembahasan beberapa fakta Universitas Pendidikan Indonesia, sebetulnya masih banyak lagi fakta-fakta Universitas Pendidikan Indonesia yang lainnya. Semoga dengan pembahasan ini dapat memberikan pencerahan terhadap adik-adik yang sedang memilih perguruan tinggi yang sesuai untuk menjadi tempat mencari ilmu selanjutnya. Kampus bukanlah penunjang utama kesuksesan seseorang, hanya saja kampus sebagai media penyempurna kemampuan dan media pembekalan ilmu untuk dapat mengarungi masa depan, selebihnya kesuksesan berada di langkah dan usaha setiap individu masing-masing. Penulis dalam artikel ini adalah Rizky Erliyandi. Semoga bermnafaat. Baca juga tulisan lainnya;