Radar Edukasi -Mahasiswa di Universitas Teknokrat Indonesia yang berada di Kota Bandar Lampung berhasil memperoleh Juara 1 Newscasting ALSA E-Challenge, perlombaan ini diselenggarakan oleh ALSA Local Chapter Universitas Padjadjaran (UNPAD) Bandung.
Mahasiswa yang menjadi pemenang dalam kompetisi ini Andi Tri Santoso sebagai Juara 1 Newscasting dan Shana Makhmood Khan Juara 3 Speech serta juara favorit yang keduanya berasal dari Prodi Sastra Inggris Universitas Teknokrat Indonesia angkatan 2017 dan 2018.
Adapun untuk tema yang dibawakan oleh Andi Tri Santoso sebagai juara 1 ialah “Penanggulangan COVID-19 di Indonesia” dan tema yang dibawakan oleh Juara 3 Speech dan juara favorit tentang “Dampak Pemotongan biaya pendidikan selama masa pandemi COVID-19 bagi mahasiswa di Indonesia”.
Prestasi kedua mahasiswa ini membuktikan bahwa setidaknya Universitas Teknokrat Indonesia menjadi pergurun tinggi swasta terbaik di Lampung.
Di sisi lain setidaknya prestasi yang diperoleh tidak terlepas daripada pembimbing perlombaan sekaligus Pembina UKM Teknokrat English Club Suprayogi S.S., M.Hum. Suprayogi menjelaskan, jika Alsa E-Challenge adalah perlombaan berbahasa inggris yang memiliki 6 cabang yaitu varsity debate (debat tingkat mahasiswa), high school debate (debat tingkat siswa SMA), newscast (pembaca berita), speech (pidato), paper presentation, dan story telling.
“Saya bangga dengan Andi dan Shana karena semangat dan attitude kompetisinya bagus, selalu terbuka terhadap feedback serta inisiatif untuk melakukan latihan tambahan. Semoga prestasi ini bisa menjadi contoh mahasiswa lain bahwa di masa pandemi seperti sekarang ini kita harus tetap berusaha mengaktualisasikan diri dan tetap produktif,” ujarnya, mengakhiri.