4+ Kampus Terbaik di Kota Surabaya yang Menjadi Pilihan

Kampus Terbaik di Kota Surabaya

Surabaya adalah kota terbesar di Jawa Timur dan dianggap sebagai ibu kotanya Jatim. Selain itu, kota ini juga dianggap metropolitan ke dua setelah ibukota Jakarta saking lengkapnya  infrastruktur di sana. Tak hanya persoalan fasilitas dan tata kota, daftar nama kampus di kota Surabaya juga lengkap.

Bacaan Lainnya

Sebagian besar kampus di Kota Surabaya mengusung pendidikan modern dengan kurikulum berbasis global dan pluralisme. Maka dari itu, konsep ajar yang dikelola tidak menyimpang dari dua kultur mode kontemporer ini semata untuk mencetak insan yang mandiri serta melek teknologi dan sains.

Sekalipun demikian konsep ajar berbasis akhlak dan agama juga digalakkan di Surabaya. Ini ditandai dengan lahirnya perguruan tinggi islam yang juga mudah ditemukan di Kota Surabaya.

Daftar Nama Kampus di Kota Surabaya

Kampus di Kota Surabaya tidak hanya dibangun megah tetapi sarana belajarnya juga komplet. Selain di setiap kampus terdapat taman buatan juga ada ruang khusus untuk diskusi mahasiswa secara out door.

Bukan hanya itu, perpustakaan yang diusung juga tidak konvensional melainkan sudah bersistem digital yang memungkinkan mahasiswa bisa mengakses e-book dengan gratis. Ini dia daftar kampus di Kota Surabaya dengan fasilitas tersebut:

  1. Unesa Surabaya

Daftar nama kampus di Kota Surabaya pertama adalah Unesa Surabaya. Unesa adalah Universitas yang sangat populer di Surabaya bahkan mahasiswanya banyak yang dari luar propinsi. Ini disebabkan oleh sistem belajar yang bagus dengan dosen berpengalaman yang sebagian besar adalah doktoral.

Kampus yang berdiri pada tahun 1964 ini dulunya bernama IKIP Surabaya, namun kini sudah berganti menjadi Unesa. Sedangkan fakultas yang diampu ada Teknik, Ekonomi, Ilmu Pendidikan, Bahasa dan Seni, Matematika, IPA, dan Ilmu Sosial.

Jika ingin kuliah di sini datang saja ke Jl. Rektorat Unesa Lidah Wetan, Kecamatan Lakarsantri, Kota Surabaya, Jawa Timur. Sebuah perguruan tinggi yang dibangun di tempat yang nyaman dan asri, karena agak jauh dari kota administratif Surabaya.

  1. STIE Perbanas

Kampus yang juga top di Surabaya adalah STIE Perbanas yang berdiri pada tahun 1970. Kampus singkatan dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Persatuan Bank Nasional ini memiliki popularitas hingga ke mancanegara disebabkan oleh program pertukaran pelajar setiap tahun.

Salah satu keunggulan kampus ini ialah mencetak dengan serius kader-kader karyawan perbankan yang bagus. Bahkan setiap lulusannya kadang sudah mendapatkan penawaran untuk bergabung di bank-bank mitra.

STIE Perbanas masih mengelola tiga jurusan untuk S1 yaitu Akuntansi, Manajemen dan Manajemen Syariah yang dipadukan dengan program diploma untuk jurusan Perbankan dan Keuangan. Sedangkan program magister masih satu yaitu fakultas Manajemen.

Kampus ini beralamat di Jl Nginden Semolo No34-36, Ngenden Jangkungan, Kecamatan Sukolilo, Kota Surabaya.

  1. UIN Sunan Ampel

Selain dibangun kampus berbasis pengetahuan umum di Surabaya juga ada perguruan tinggi islam yaitu UIN Sunan Ampel. Dulunya kampus ini bernama IAIN Sunan Ampel atau Institut Agama Islam Negeri yang akhirnya berubah menjadi Universitas Islam Negeri atau UIN.

UIN Sunan Ampel juga cukup populer bahkan para cendekiawan muslim di Indonesia banyak yang lulusan kampus ini. Maka dari itu, para santri Jawa Timur yang ingin melanjutkan kuliah banyak yang masuk di universitas ini.

Di sini tidak hanya diajarkan materi keislaman semata tetapi juga konsep humaniora dan sosial humanisme.

Karena diharapkan lulusannya tidak hanya alim tetapi juga berakhlak santun dan beradap. Jika ingin kuliah di UIN Sunan Ampel datang saja ke Jl. Ahmad Yani No. 117, Jemur Wonosari, Kecamatan Wonocolo, Kota Surabaya.

  1. ITS Surabaya

Kampus yang juga top di Surabaya adalah ITS atau Institut Teknik Sepuluh November Surabaya. Di sini tidak hanya dikelola program ajar diploma dan sarjana, tetapi juga magister dan doktoral. Maka dari itu, fasilitas pembelajaran yang disediakan cukup lengkap.

Saat ini ITS membuka 7 fakultas yang terkait dengan teknologi. Di antaranya adalah teknologi kelautan, Sains dan Analitika data, Rekayasa Sistem, Teknik Sipil dan Pembumian, Desain Kreatif dan Bisnis Digital serta banyak lagi yang lainnya.

ITS Sendiri merupakan kampus jurusan teknologi terbaik selain ITB. Bahkan keduanya saling bersaing untuk melahirkan kader-kader berkualitas dengan kemampuan teknis yang mumpuni. Kampus ini sendiri ada di Jln Teknik Kimia, Keputih, Kecamatan Sukolilo, Kota Surabaya.

Daftar nama kampus di Kota Surabaya bisa menjadi pilihan bagi warga Jawa Timur yang sedang mencari perguruan tinggi bermutu. Sebuah daftar kampus yang tidak kalah dengan fakultas di kota-kota besar yang lainnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *